Minggu, 14 Desember 2014

KH. Muhamamd Bakhit Mengisi Acara Haulan Syeikh H. Ismail Pasungkan.


Jamaah dari berbagai daerah memadati Haulan
Pasungkan- Ulama kharismatik pengasuh Pondok Pesantren dan Majelis Ta'lim NURUL MUHIBBIN Barabai menghadiri acara Haulan Syeikh H. Ismail bin Syeikh H. Muhammad Thahir yang ke-81Ahad, 14 Desember 2014 atau bertepatan dengan 21 Shafar 1436 Hijriyah di desa Pasungkan Kecamatan Daha Utara Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Syeikh H. Ismail adalah salah seorang ulama yang terkenal di Negara pada masanya. Beliau merupakan kakek dari KH. MUhammad Bakhit sendiri. Nama beliau diabadikan menjadi nama sebuah Mushalla/Langgar yang berada di desa Pasungkan.

Ribuan jama'ah datang dari berbagai kabupaten terutama dari daerah Negara, Kandangan dan juga kabupaten tetangga seperti Hulu Sungai Utara, Hulu Sungai Tengah, dan Balangan memadati jalan, rumah, dan tempat yang telah disediakan pihak panitia dan masyarakat. Antusias masyarakat ini dikarenakan acara Haulan ini menghadirkan KH. Muhammad Bakhit yang sering mengisi pengajian Majelis Ta'lim di Barabai dan Balangan.

Kamis, 11 Desember 2014

Seleksi Penerimaan Calon Sarjana Pendamping Desa Sejahtera 2015

Kandangan- Kabar gembira buat para sarjana yang ingin membaktikan ilmunya sambil membangun desa, Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan melalui Bagian Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Hulu Sungai Selatan membuka Seleksi Penerimaan Calon Sarjana Pendamping Desa Sejahtera (Samping Desa) untuk tahun anggaran 2015.

Seleksi ini merupakan kelanjutan dari Seleksi sebelumnya pada tahun anggaran 2014. Sesuai dengan Peraturan daerah kabupaten Hulu Sungai Selatan Nomor 11 Tahun 2013 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah daerah 2014-2018 dan Peraturan Bupati Hulu Sungai Selatan Nomor 18 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Program Samping Desa Kabupaten Hulu Sungai Selatan.

Adapun syarat-syaratnya sebagai berikut:


I.     PERSYARATAN UMUM :
1.     Warga Negara Republik Indonesia.
2.     Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
3.     Memiliki integritas yang tinggi terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia.
4.    Tidak pernah dihukum penjara berdasarkan putusan pengadilan yang telah mempunyai kekuatan hukum yang tetap dkarenakan melakukan suatu tindak pidana kejahatan.
5.  Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai CPNS/PNS, Anggota TNI/POLRI, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta.
6.     Tidak berkedudukan sebagai CPNS/PNS atau Anggota TNI/POLRI.
7.     Tidak menjadi anggota dan atau pengurus partai politik.
8.     Berkelakuan baik.
9.     Memenuhi persyaratan kualifikasi pendidikan (jenjang dan jurusan/program studi)
10. Memiliki jiwa sosial yang tinggi dan mampu berkomunikasi dengan baik.
11.  Diutamakan berasal dari Kabupaten Hulu Sungai Selatan.
12.  Bersedia mengikuti pelatihan/bimbingan teknis.

Kamis, 20 November 2014

Pelatihan Pengelolaan Blog untuk Aparat Desa/Kecamatan Sekabupaten Hulu Sungai Selatan

Suasana Pelatihan Pengelolaan Blog Desa
Sekabupaten Hulu Sungai Selatan
Kandangan- Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Hulu Sungai Selatan mengadakan acara Pelatihan Pengelolaan Blog bagi aparat desa/kecamatan sekabupaten Hulu Sungai Selatan bekerjasama dengan Relawan TIK Kabupaten Hulu Sungai Selatan.

Pelatihan yang dibuka secara langsung oleh wakil Bupati Hulu Sungai Selatan itu bertujuan untuk lebih mengenalkan dunia informatika (internet) kepada aparat desa/kecamatan sehingga mereka lebih melek dan terampil terutama untuk membuat blog desa dan mengelolanya.

Sabtu, 08 November 2014

Musyawarah Pembentukan Panitia Pilkades Hamayung

Suasana Musyawarah
Pemilihan Panitia Pilkades Hamayung
HAMAYUNG- Dalam rangka persiapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa Hamayung yang rencananya akan serentak dilaksanakan di Kabupaten Hulu Sungai Selatan bulan Februari 2015 mendatang, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Hamayung mengadakan Musyawarah Pembentukan Panitia Pemilihan Kepala Desa Hamayung pada hari Sabtu tanggal 8 November 2014 bertempat di kantor desa Hamayung.

Selain dihadiri oleh Ketua dan anggota BPD, kepala desa, sekretaris desa, dan aparat, turut juga berhadir Kasi Pemerintahan kecamatan Daha Utara, Bapak Salahudin, S.Sos selaku fasilitator mewakili camat Daha Utara yang tidak bisa berhadir.

Selasa, 04 November 2014

Himbauan Bupati Hulu Sungai Selatan Menghadapi Kabut Asap

Bupati Hulu Sungai Selatan
memberikan himbauan terkait kabut asap
KANDANGAN- Kabut Asap merupakan bencana tahunan yang sering melanda beberapa daerah di Indonesia pada musim kemarau termasuk wilayah Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Kabut asap ini biasanya berasal dari pembakaran lahan pertanian atau perkebunan yang dilakukan oleh sebagian masyarakat untuk mensterilkan lahan agar bisa ditanami kembali. Namun bisa juga berasal dari kebakaran lahan yang tidak disengaja karena kering dan gersangnya lahan yang tidak diguyur hujan dalam waktu yang lama. Akibat terbakarnya lahan ini, kabut asap menjadi pemandangan yang tidak mengenakkan. Selain mengganggu jalur transportasi juga bisa menyebabkan timbulnya penyakit saluran pernafasan.

Senin, 03 November 2014

Mancing Mania Trans7 hadir di NEGARA

DAHA- Mancing Mania merupakan salah satu program stasiun televisi Trans7 yang menayangkan tentang aktivitas memancing ke tempat-tempat terbuka dan ke daerah-daerah tertentu. Acara ini banyak diminati oleh orang-orang yang hobinya memancing.

Kali ini kru Mancing Mania menyambangi wilayah Daha / Negara. Mereka ingin sekali merasakan sensasi memancing di perairan rawa sambil menaklukkan ikan-ikan khas Kalimantan Selatan seperti ikan Sepat, Sepat Siam, ikan Papayu (getok), dan ikan Haruan (gabus).

Minggu, 02 November 2014

Nama- nama Desa di Wilayah Daha (Negara)

DAHA- Wilayah Daha atau kerap disebut Negara/Nagara adalah kumpulan tiga buah kecamatan di Kabupaten Hulu Sungai Selatan Kalsel. Tiga kecamatan yang dimaksud adalah Kecamatan Daha Utara, Kecamatan Daha Selatan, dan Kecamatan Daha Barat.

Adapun nama-nama desa masing-masing kecamatan adalah sebagai berikut:


Jumat, 24 Oktober 2014

Sosialisasi Kebijakan BPD di Hotel Rodhita Banjarmasin

BANJARMASIN- Sebuah acara yang menarik digelar oleh Ditjen Pemberdayaan Masyarakat dan Desa di Hotel Rodhita Jl. P. Antasari Pasar Pagi No.41 Banjarmasin. Acara yang diperuntukkan bagi Ketua atau anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) itu mengambil tema "Sosialisasi Kebijakan BPD".

Sedianya sosialisasi dilangsungkan dari tanggal 22 sampai 24 Oktober 2014 yang dihadiri perwakilan BPD sekalimantan Selatan. Untuk Kabupaten Hulu Sungai Selatan ada 8 orang.

Kamis, 23 Oktober 2014

PP No.43 Tahun 2014 Tentang Peraturan Pelaksanaan UU Desa

BANJARMASIN- Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 43 Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa yang ditunggu-tunggu, akhirnya setelah setengah tahun sejak awal tahun 2014 UU Desa disahkan, untuk dapat segera dilaksanakan pada tahun depan tepatnya tahun 2015. Berbagai hal diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa ini.

Makna Logo Kabupaten Hulu Sungai Selatan

KANDANGAN- Inilah makna dari Logo Kabupaten Hulu Sungai Selatan yang perlu diketahui:

Sebuah perisai bersudut lima dengan warna biru tua:
  • Sudut lima melambangkan Dasar Negara Pancasila
  • Perisai melambangkan kewaspadaan
  • Di dalam perisai tersebut terdapat lukisan-lukisan
1. Mesjid bertingkat tiga, beratap (bubungan) runcing, tongkat sebanyak 13 buah dan pintu sebanyak 3 buah dengan warna putih :
  • Mesjid melambangkan keagamaan yang sudah menjadi watak dari Rakyat Kabupaten Hulu Sungai Selatan dan kerukunan serta musyawarah.
  • Bertingkat tiga melambangkan bahwa dalam usaha mencapai cita-cita haruslah dengan sistematis dan bertingkat.
  • Beratap (bubungan) runcing melambangkan kesempurnaan yang telah dicapai Bertongkat 13 dan berpintu 3 melambangkan 13 kecamatan dan 3 kewedanaan.
  • Rangkaian padi dan kapas dengan warna kuning emas melambangkan kemakmuran. Parang bungkul dan tombak dengan warna putih melambangkan sifat-sifat kepahlawanan dan berjiwa membangun.

Sejarah Kabupaten Hulu Sungai Selatan

KANDANGAN- Inilah Sejarah Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kabupaten tertua yang kelak menjadi cikal bakal Hulu Sungai atau Banua Anam ini: 
 
1.   Masa Penjajahan Belanda 

Pada masa Penjajahan Belanda, Kabupaten Hulu Sungai Selatan adalah bagian dari “Afdeling Van Hoeloe Soengai” yang berkedudukan di Kandangan. Afdeling Van Hoeloe Soengai terdiri dari (lima) onder afdeling.

Rabu, 22 Oktober 2014

Undang-Undang No.6 Tahun 2014 tentang Desa

Berdasarkan Undang-Undang No.6 tahun 2014 yang dimaksud dengan Desa adalah desa dan desa adat atau yang disebut dengan nama lain, selanjutnya disebut Desa, adalah kesatuan masyarakat hukum yang memiliki batas wilayah yang berwenang untuk mengatur dan mengurus urusan pemerintahan, kepentingan masyarakat setempat berdasarkan prakarsa masyarakat, hak asal usul, dan/atau hak tradisional yang diakui dan dihormati dalam sistem pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Selayang Pandang Admin

HAMAYUNG- Alhamdulillah segala puji bagi Allah yang telah berkenan menganugerahkan karunianya kepada kita semua, shalawat dan salam semoga tercurah kepada Nabi Muhammad SAW beserta sahabat dan kerabat beliau hingga akhir masa.

Hadirnya Blog Hamayung ini merupakan sebuah ide  yang dimaksudkan sebagai sarana informasi dan publikasi desa Hamayung yang dapat diakses oleh siapa saja melalui internet, terutama bagi masyarakat desa Hamayung Kec. Daha Utara Kab. Hulu Sungai Selatan Kalsel yang tinggal jauh dari desa kelahiran maupun bagi pihak mana saja yang berkepentingan.

Mudah-mudahan ide sederhana ini bisa bermanfaat bagi siapa saja.

Mahyudi
22 Oktober 2014
 
Jika sekiranya penduduk negeri-negeri beriman dan bertakwa, pastilah Kami akan melimpahkan kepada mereka berkah dari langit dan bumi. Tetapi mereka mendustakan (ayat-ayat Kami) itu, maka Kami siksa mereka disebabkan perbuatannya.” (Al-A’raf: 96)